Wednesday, September 3, 2014

SEGERA TERBIT: DAG, DIG, DUGDERAN

Alhamdulillah, salah satu mimpi saya telah dijawab Allah Swt. Sebagai penulis, saya punya cita-cita untuk menerbitkan buku di penerbit tertentu, salah satunya adalah Gramedia Pustaka Utama (GPU). Mimpi itu sudah saya jalin sejak sekitar enam tahun lalu. Saya pernah beberapa kali mengirim naskah novel ke GPU dalam bentuk hardcopy (printout). Enam bulan setelah mengirim naskah, naskah-naskah itu kembali ke alamat rumah saya karena DITOLAK, hiksss... Sedih? Sudah tentu. 


Saya yakin bila kita terus berusaha, suatu ketika Allah Swt akan memberi jalan terang. Tak disangka, tiba-tiba saya mendapatkan kesempatan untuk mengirimkan naskah ke GPU. Dan, tak sampai enam bulan, saya sudah mendapatkan jawaban bahwa naskah ini DITERIMA! Yang menyenangkan, editornya sangat suka dengan naskah ini. Saya jadi terharu, karena naskah ini ditulis setahun yang lalu. Salim masih umur satu tahunan, jadi harus pintar-pintar cari waktu menulis. Saya begadang untuk menuliskannya selama kurang lebih 3 minggu. Iya, 3 minggu! 

Apa dan tentang apa novel ini, insya Allah akan saya jelaskan kemudian. Saat ini naskahnya sedang proses cetak, semoga lancar sampai ke toko buku. 

4 comments:

Terima kasih atas komentarnya.
Mohon gunakan kata-kata yang sopan dan santun yaaa.....

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...