Monday, June 20, 2016

4 Hal Penting yang Harus Dimiliki Semua Rumah

Assalamualaikum. Dalam Islam, ada istilah "Baiti Jannati" atau Rumahku Surgaku. Rumah memang salah satu benda penting dalam hidup manusia, apalagi bila telah berkeluarga. Selain CINTA, terdapat beberapa hal yang membuat rumah lebih bernilai dan terdapat juga yang tidak, ketika seseorang sedang mencari rumah untuk dibeli. Sesungguhya, segala hal dapat menambah nilai jual sebuah rumah. Namun disamping hanya memikirkan nilai jual, Anda perlu memikirkan sesuatu yang fungsional dan membuat hunian Anda lebih nyaman. Berikut adalah 4 hal penting yang harus dimiliki setiap rumah ketika Anda mencari hunian baru yang dapat menambah cinta di antara para penghuninya.

Konsep dan Ruang yang Luas
Bagi kebanyakan orang, menemukan hunian dengan konsep dan ruang yang luas adalah  hal yang sulit. Setiap anggota keluarga ingin melihat anggota keluarga lainnya. Orang tidak ingin dibatasi oleh dinding-dinding. Bahkan jika Anda bukan penikmat hunian dengan konsep dan ruang yang luas,  Anda tetap perlu untuk berpikir memiliki ruang terbuka di rumah Anda. Ruang terbuka ini dapat menambah keakraban di antara sesama anggota keluarga. Untuk membuat ruang terbuka, Anda dapat membuat langit-langit yang tinggi, ruangan bawah tanah yang dalam, pekarangan tambahan, atau ruang penyimpanan lainnya. Akan tetapi,  ketika Anda menganggap rumah Anda tidak memiliki ruang yang digunakan secara efisien, maka Anda harus berpikir untuk menemukan rumah yang memiliki luas yang lebih.

Sebagai hal pertama dalam daftar yang dilansir oleh This Old House, jika Anda dapat memperluas sebuah ruangan, maka Anda dapat melihat dengan lebih baik nilai dari properti Anda secara keseluruhan. Akan tetapi, Anda juga akan membuat rumah Anda dapat dilihat oleh orang lain disamping memberikan manfaat untuk Anda. Jika Anda sedang berupaya untuk membeli rumah yang akan Anda jaga, asuransikan, dan mengeluarkan biaya untuk setiap bagiannya, maka Anda harus memastikan bahwa Anda akan memanfaatkan semua ruang yang ada. Beberapa orang berpendapat bahwa renovasi besar membutuhkan biaya, tetapi selama Anda memaksimalkan ruang yang ada dalam rumah Anda, maka Anda dapat menghemat banyak uang. Cara ini juga dapat digunakan pada rumah dengan ukuran yang lebih kecil atau bahkan lebih murah, sehingga Anda memiliki ruang luas, lebih fungsional, dan bahkan lebih leluasa.

Ruang Outdoor
Orang-orang menyukai ruang outdoor. Anda dapat menggunakan ruang ini untuk pesta, bersantai, atau tempat bermain putra-putri dan hewan peliharaan Anda. Faktanya, jika Anda dapat memaksimalkan ruang outdoor, maka Anda secara efektif menambah luas ruang dan nilai jual rumah Anda tanpa perlu mengeluarkan biaya. Ketika seseorang berpikir tentang ruang, hal ini identik dengan biaya yang cukup besar. Setiap tambahan luas akan mengharuskan Anda untuk mengeluarkan uang.

Hal ini menjadi alasan mengapa Anda perlu memikirkan untuk mencari rumah yang dapat memenuhi segala kebutuhan Anda, bukannya memikirkan hal apa saja yang Anda butuhkan. Jika Anda dapat menemukan rumah murah dijual di Bekasi di situs Rumah, maka Anda akan dapat menemukan semua rumah yang Anda cari. Rumah dengan harga yang lebih murah tidak memiliki interior yang terlalu luas, tetapi jika Anda dapat menemukannya di luar sana, maka Anda pasti siap untuk membelinya.

Privasi
Setiap orang membutuhkan privasi. Terlebih di dalam Islam, anak-anak yang sudah besar harus dipisahkan tempat tidurnya dan anak-anak pun harus minta izin bila hendak memasuki kamar orangtua. Hal ini merupakan salah satu pertimbangan penting bagi setiap pemilik dan pembeli rumah. Walaupun privasi adalah hal yang penting, biaya yang cukup besar diperlukan oleh hal yang satu ini. Memiliki hunian private drive, pekarangan terpisah, atau hunian dengan akses menuju alun-alun atau pantai merupakan keunggulan tambahan yang mungkin memerlukan biaya.

Seseorang yang kreatif tentu mampu membuat privasinya sendiri dalam berbagai bentuk. Privasi dapat dengan mudah didapatkan dengan  memasangkan tirai atau kasa dengan tujuan membatasi orang lain untuk melihat apa yang sedang Anda lakukan. Pada ruang terbuka Anda dapat membuat privasi Anda dengan memanfaatkan alam dan pengaturan letak. Dengan menambahkan semak, belukar, atau pohon-pohon, Anda dapat membatasi seseorang untuk melihat Anda. Anda juga dapat menambahkan privasi dengan menggunakan pagar atau tembok. Yang mungkin tidak dipahami kebanyakan orang, privasi yang memanfaatkan alam dapat bernilai lebih mahal dan dan tidak efektif. Anda perlu memikirkan seberapa besar privasi yang Anda butuhkan dan apa tujuannya.

Ruang Tambahan
Ruang tambahan bukan hanya kemewahan, tetapi juga kebutuhan. Faktanya, hal ini tidak hanya bergantung pada kepribadian Anda, tetapi juga kebutuhan Anda di masa mendatang. Bahkan jika saat ini Anda tidak memerlukan ruang tambahan, Anda dapat mencari tahu apakah Anda akan membutuhkannya di waktu dekat.Tidak hanya sebagai tempat tambahan untuk sanak saudara yang datang dan menginap, ruang tambahan dapat menjadi aset jangka panjang bagi keluarga manapun. Seperti yang dilaporkan oleh Newsweek, kebudayaan orang Amerika yakni melepaskan diri dari keluarga dan tinggal menyendiri, baru-baru ini menunjukkan berbagai generasi menghuni bersama. Ruang tambahan mungkin lebih dari sekedar yang Anda butuhkan, namun demi keluarga Anda, memiliki rumah dengan kelebihan ruangan lebih baik daripada kekurangan ruangan.

Di sisi lain, Anda harus memastikan bahwa Anda memiliki cukup ruangan namun tidak berlebihan. Pikirkan bahwa rumah apa pun yang akan Anda beli akan memerlukan biaya dalam bentuk pajak, asuransi, dan perawatan. Yang lebih penting, Anda perlu memasukkan barang-barang dalam ruangan rumah Anda dan membersihkannya secara rutin. Ruang tambahan akan membutuhkan biaya, usaha, dan waktu. Jadi, jika Anda hendak membeli rumah baru, maka Anda juga harus menemukan rumah yang cukup besar tapi tidak terlampau besar.

Walaupun setiap orang perlu mempertimbangan hal-hal yang penting bagi mereka dan gaya hidup mereka, kenyataannya, Anda perlu memprioritaskan beberapa aspek ketika akan membeli rumah. Jika Anda tetap berpegang pada hal ini, Anda tidak akan mengalami kesulitan.

6 comments:

  1. Ruang outdoor sepertinya harus lebih besar agar anak bebas bermain ya, mba. Rumah.com memang menyajikan banyak pilihan ya, mba. Jaman dulu sering cari rumah disini. Sempat ada yang klik tapi kemudian batal beli. Hikss

    ReplyDelete
  2. Berbahagia dan bersukurlah orang-orang yang sudah diberi nikmat tempat tinggal. Kalau saya masih ngotrak sepetak, jadi kalau ngeblog masih diruang serbaguna, mba ;)

    ReplyDelete
  3. Kalo aku yg belum kesampaian pengen banget punya ruangan khusus di rumah yg berfungsi sebagai perpustkaan mini merangkap ruang kerjaku untuk blogging dan nulis..

    ReplyDelete
  4. aku pengen punya rumah yg halamannya luas mbaaaa... biar lega kalo dipake mainan anak :D

    ReplyDelete
  5. alhamduillah sudah punya rumah sendiri, tapi masih pengen punya halaman yang lebih luas :) smeoga suatu hari kelak, amin

    ReplyDelete

Terima kasih atas komentarnya.
Mohon gunakan kata-kata yang sopan dan santun yaaa.....

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...