Bagi saya, masa remaja adalah
masa yang paling indah. Saat itu, seorang gadis seperti bunga yang sedang
mekar. Kelopaknya mengembang sempurna dan warna bunganya terlihat amat cerah,
menebarkan pesona ke segala penjuru. Saya ingat sekali, krim apa yang pertama
kali saya pakai di usia 15 tahun. Krim yang begitu tersohor karena iklannya
kerap tampil di layar kaca: Gizi Super
Cream. Sayangnya, dulu saya belum punya ponsel berkamera, jadi tidak bisa
mengabadikan Gizi Super Cream yang saya pakai.
Kini, puluhan tahun berlalu, Gizi
Super Cream telah kembali dengan kandungan yang lebih lengkap. Produk yang
sudah ada sejak tahun 1972 ini, terkenal dengan ekstrak rumput laut serta bahan
alami tradisional Indonesia lainnya. Senang rasanya mencoba varian baru dari Gizi Super Cream ini. Saya sudah menjadi ibu dari tiga anak dengan usia di atas 30 tahun. Rasanya semakin wajib untuk merawat wajah agar awet muda, setidaknya terlihat segar dan cerah.
Pernah, di facebook, seorang anak muda memamerkan fotonya bersama sang ibunda. Pemuda itu berusia 26 tahun. Ia berdiri sejajar dengan ibunya, yang terlihat awet muda. Saya pikir ibunya itu adalah istrinya. Wow, awet muda sekali ibu itu! Saya berkhayal, semoga kelak saat anak-anak sudah besar dan berfoto bersama saya, saya pun bisa terlihat sejajar dengan anak-anak.
Pernah, di facebook, seorang anak muda memamerkan fotonya bersama sang ibunda. Pemuda itu berusia 26 tahun. Ia berdiri sejajar dengan ibunya, yang terlihat awet muda. Saya pikir ibunya itu adalah istrinya. Wow, awet muda sekali ibu itu! Saya berkhayal, semoga kelak saat anak-anak sudah besar dan berfoto bersama saya, saya pun bisa terlihat sejajar dengan anak-anak.
Tentunya, untuk bisa mendapatkan kulit yang awet segar dan cerahnya,
saya harus merawat kulit dengan baik. Sudah satu minggu ini saya menggunakan
Gizi Super Cream. Berikut ulasan dari
tiga varian produk perawatan kulit
Gizi Super Cream:
Daily Natural Lightening Foam
Ini adalah pembersih wajah dari
bahan herbal. Saya memang lebih suka membersihkan wajah dengan foam (sabun
muka). Lebih praktis dan menurut saya sih lebih bersih. Gizi Super Cream
Lightening Foam ini tidak hanya berfungsi untuk membersihkan kotoran dan sisa
kosmetik, melainkan juga membantu mengangkat sel kulit mati, mencerahkan kulit
kusam, dan mengurangi kadar minyak berlebih, sekaligus menjaga kelembaban
kulit.
Kulit saya ini berminyak dan
sensitif. Kalau pakai sabun muka yang tidak cocok untuk kulit, kulit jadi
kering terutama di sekitar bibir. Pernah saya pakai sembarang sabun muka, eh
kulit wajah bukan hanya kering tapi juga iritasi dan kemerahan. Sakit dan perih
rasanya. Saat mencoba Lightening Foam dari Gizi Super Cream ini, kulit wajah
saya terasa lembab dan tidak kering. Saat dipegang juga terasa dingin. Cocoklah
untuk kulit wajah saya.
Daily Nutrition Cream
Cream ini digunakan untuk
sehari-hari, di dalam rumah maupun di luar rumah, siang hari dan malam hari.
Gunanya untuk menutrisi kulit, menjaga kelembaban wajah, menjaga kelembaban
kulit secara optimal, membantu mencerahkan kulit (memutihkan), dan mencegah penuaan dini. Sebagai ibu rumah tangga
yang sehari-hari di rumah, sering kali saya malas mengenakan krim wajah. Buat
apa, toh di rumah saja? Padahal, itu perlu juga lho.
Ketika usia sudah di atas 30
tahun, kulit mulai kehilangan kekenyalan dan kelembaban. Kalau tidak dibantu
dengan pelembab, kulit menjadi kering dan cepat keriput. Makanya sekarang saya
mulai rajin pakai krim siang dan malam, walaupun tidak sedang pergi ke
mana-mana. Gizi Super Cream Daily Nutrition ini bisa dicoba untuk penggunaan
sehari-hari.
Daily Nutrition Cream dengan SPF 18
Kalau yang ini mengandung SPF
(Sun Protection Filter) 18 untuk melindungi kulit dari sinar UV. Sudah tahu
kan, sinar matahari di atas jam 9 pagi itu mengandung Ultra Violet yang
berbahaya bagi kulit, bahkan dapat menyebabkan kanker. Oleh karena itu, kita
mesti menggunakan pelembab wajah yang mengandung SPF, supaya bisa menangkis
sinar UV yang berbahaya. Terutama buat
orang yang sering beraktivitas di luar ruangan.
Saya biasanya keluar rumah jam 2
siang, untuk menjemput anak-anak pulang sekolah. Saat itu sedang panas-panasnya.
Sebelum berangkat, saya oleskan dulu Daily Nutrition Cream dengan SPF 18 ini.
Alhamdulillah, sampai hari ini, kulit saya tidak ada flek-flek hitam. Banyak lho ibu-ibu yang kulitnya sudah dihiasi dengan flek-flek hitam, padahal usianya masih di bawah 40 tahun. Jadi, ayo, ibu-ibu, segera deh dijaga wajahnya dengan pelembab yang cocok untuk kulitnya masing-masing. Dan ingat, kalau ke luar rumah harus pakai pelembab yang mengandung SPF ya.
Alhamdulillah, sampai hari ini, kulit saya tidak ada flek-flek hitam. Banyak lho ibu-ibu yang kulitnya sudah dihiasi dengan flek-flek hitam, padahal usianya masih di bawah 40 tahun. Jadi, ayo, ibu-ibu, segera deh dijaga wajahnya dengan pelembab yang cocok untuk kulitnya masing-masing. Dan ingat, kalau ke luar rumah harus pakai pelembab yang mengandung SPF ya.
Beberapa kelebihan Gizi Super
Cream ini, ada 4 H:
Halal
Halal itu penting, karena produk
perawatan kulit itu menyerap ke dalam kulit. Sebagai muslimah, saya harus
beribadah lima kali sehari dalam keadaan bersih dan suci. Jika ada bahan-bahan
haram yang masuk ke dalam tubuh, bisa membuat ibadah menjadi tidak sah. Untuk
memastikan kehalalan produk perawatan tubuh, saya melihat logo halal MUI. Kalau
sudah ada logo halalnya, insya Allah tenang. Setidaknya ada lembaga yang sudah
memastikan kehalalan produk tersebut. Alhamdulillah, Gizi Super Cream ini sudah
ada logo halal MUI-nya. Jadi bisa lebih tenang deh pakai produknya.
Herbal
Nah, ini dia keunggulan Gizi
Super Cream, yaitu mengandung bahan alami. Ada 7 bahan alami yang merupakan
kreasi kecantikan alami di dalam Gizi Super Cream, diantaranya:
Rumput Laut, kaya akan vitamin
dan mineral, membantu menutrisi dan melembabkan kulit lebih lama, dan membantu
meremajakan kulit secara alami.
Beras, digunakan untuk membantu
melindungi kulit dari efek buruk sinar UV.
Bligo, membantu mencegah
timbulnya jerawat dan mengurangi peradangan akibat jerawat.
Kedelai, membantu mencegah and
mengurangi efek penuaan dini, seperti flek hitam di wajah.
Lidah Buaya, membantu melembabkan
kulit lebih lama, menyejukkan kulit, dan mencerahkan kulit.
Jeruk Nipis, mengandung Flavanoid
dan Vitamin C yang berfungsi sebagai antioksidan alami yang baik untuk membantu
mencegah penuaan dini,
Pepaya, membantu mengangkat sel
kulit mati dan meremajakan sel kulit, juga baik untuk melembutkan dan
mencerahkan kulit.
Wow, lengkap banget ya kandungan
bahan alami di dalam Gizi Super Cream ini.
Heritage
Gizi Super Cream sudah ada sejak
tahun 1972. Coba tanya deh dengan ibu atau kakak kamu yang lahir di atas tahun
70-an, pasti kenal dengan produk ini. Bisa dibilang, Gizi Super Cream adalah
produk yang bertahan lama dan merupakan warisan tradisi wanita Indonesia. Ini
adalah produk buatan asli Indonesia.
Hitech
Sebagai produk yang berkualitas,
Gizi Super Cream dibuat dengan menggunakan teknologi tinggi, yaitu teknologi NANO dari LIPI sehingga bisa lebih mudah diserap kulit dan
mampu menutrisi kulit secara alami dengan lebih efektif. Jadi makin bangga yah
dengan produk buatan Indonesia.
Wajah yang diolesi Gizi Super Cream |
Kalau mau mencoba produk ini dan
kesulitan mendapatkannya di toko, bisa beli online di sini www.giziindonesia.co.id. Awet muda
dengan Gizi Super Cream? Mengapa tidak?
kinclong mba, wajahnya
ReplyDeletedi wajah creamnya rasanya dingin ya
Ini ga pake efek kamera lho ya hehe alhamdulillah
DeleteDuh, wajahnya kinclong dan bersih banget.
ReplyDeleteiya, jadi seperti masih di bawah 20 th...sipp... :)
DeleteAlhamdulillah, buat nyenengin suami nih wkwk
DeleteKrim ini sudah ada dari jaman dulu banget ya mak..aekarang kluar lg
ReplyDeleteIya mak, aku inget banget pake ini pas sma
Deleteeh iya...di fotonya terlihat lebih muda sekali... ^_^
ReplyDeletewah jadi tahu rahasia kulit cantiknya dengan gizi super cream ya mba..
ReplyDeleteMba Prima jg awet muda deh
DeleteUhh yeah, Gizi memang bagus. Aku cocok pake Gizi. Sejak zaman SMA...
ReplyDeleteAku aku aku akuuu juga pakai. Ini jadi pelembab sebelum pakai bedak. Dan nggak ada masalah di wajahku. Satu tube 6 bulan belum abis cuma kupakai sendiri. Kalau uda abis aku mau lanjutin ah!
ReplyDeletewahhh aku juga dapat cream ini mbak,
ReplyDeleteenak nih dipake karena bahan alami ^_^
perlu dipakai ya biar awet muda
ReplyDeleteSabun muka nya enak ya mba..
ReplyDeleteyang paling penting, halalnya ituu, hehe.. saya dulu pakai ini Mak.. kalau yang dulu pakainya mesti dicolek yaa, jd kmungkinan jd kotor lebih besar. yg sekarang kemasannya lebih cantik, lebih terjamin juga kehigienisannya.
ReplyDeleteWaktu lihat komposisi bahannya langsung jatuh hati sama produk ini karena komposisinya banyak mengandung bahan alami plus no paraben pula
ReplyDeleteIni kosmetik jaman2 aku SMP, mba...aku pake ini dulu waktu SMP Bagus produknya tapi aku kurang suka baunya.
ReplyDeleteWebnya error' mbk
ReplyDelete