Keuntungan memiliki kulit yang sehat itu akan terlihat saat usia di atas 40 tahun. Kulit masih bersinar, halus, dan kencang. Perawatan kulit dibutuhkan sejak memasuki usia remaja. Itu kenapa kita membutuhkan produk skincare yang tepat. Akan tetapi, kita harus berhati-hati memilih produk skincare. Ada banyak produk skincare yang justru membahayakan kulit wajah karena mengandung bahan berbahaya. Selain itu, produk skincare yang tidak cocok untuk kulit kita itu juga bisa merusak kulit wajah meskipun kandungannya sudah aman.
Pemilik kulit sensitif pasti merasakan sekali ya sulitnya mencari skincare yang cocok. Salah skincare, kulit langsung memerah dan meradang bahkan rusak. Alhamdulillah, kulit saya itu normal dan tidak sulit mencari skincare yang tepat. Tapi itu bukan berarti kulit saya tidak pernah bermasalah saat menggunakan skincare ya. Saya pernah juga mengalami kulit menjadi gatal dan jerawatan setelah menggunakan skincare yang tidak cocok.
Tips Mendapatkan Kulit Sehat dengan Aman
Berikut ini tips untuk mendapatkan kulit sehat dengan aman terutama bagi pemula dan pemilik kulit sensitif:
Pilih Produk yang Sesuai dengan Jenis Kulit
Jenis kulit kita ada normal, kering, berminyak, kombinasi, dan sensitif. Sesuaikan produk skincare yang kita gunakan dengan jenis kulit kita. Jika tidak sesuai, makanya kulit justru akan mengalami kerusakan. Misalnya, kulit berminyak hindari menggunakan skincare untuk kulit kering karena mengandung kadar minyak lebih banyak dan justru akan membuat kulit berjerawat. Bagi pemilik kulit sensitif, pilihlah produk skincare yang mengklaim produknya aman untuk kulit sensitif. Ada juga skincare yang bisa digunakan untuk semua jenis kulit.
Ujicoba Produk Terlebih Dahulu
Ketika baru membeli skincare, jangan langsung dioleskan ke wajah. Ujicoba dulu di belakang telinga, siku, atau punggung tangan. Jika terasa merah dan gatal, maka jangan digunakan. Jangan merasa rugi untuk tidak menggunakan skincare yang tidak cocok itu, daripada kulit kita malah rusak.
Perhatikan Kandungan Skincarenya
Jangan menggunakan skincare abal-abal yang mengandung zat-zat berbahaya ya. Perhatikan kandungannya apakah aman untuk kulit kita. Apalagi kulit sensitif, harus sangat selektif.
Awali dengan 2 Langkah Ini
Sebelum menggunakan skincare yang lain, awali dengan 2 langkah ini yaitu eksfoliasi dan moisturizer. Melakukan eksfoliasi wajah berguna untuk mengangkat debu, kotoran, dan sel-sel kulit mati penyebab kulit kusam, bruntusan, dan jerawat. Bagi kulit berminyak, eksfoliasi wajah bisa dilakukan lebih sering yaitu antara 3 sampai 5 kali seminggu. Sedangkan bagi kulit sensitif dan kering, eksfoliasi wajah dilakukan antara 1 sampai 2 kali saja seminggu.
Eksfoliasi wajah ini juga bisa membantu penyerapan produk skincare lain ke dalam kulit kita dengan lebih mudah dan cepat. Sehingga manfaat skincare yang kita gunakan pun menjadi lebih besar. Selain itu, kita juga harus menggunakan moisturizer yang menjaga kelembapan kulit kita. Moisturizer ini bisa digunakan setiap hari. Jangan sampai kulit kita menjadi kering karena tidak diberikan moisturizer. Itu akan menyebabkan kulit cepat kusam dan keriput sehingga terlihat lebih tua daripada usia yang sebenarnya.
Review Scarlett Peeling So Good dan 7x Ceramide Moisturizer
Berikutnya saya akan memberikan rekomendasi produk eksfoliasi dan moisturizer yang cocok untuk semua jenis kulit termasuk kulit sensitif. Saya sudah menggunakannya juga selama kurang lebih satu minggu dan hasilnya sudah saya sertakan di artikel ini. Baca terus sampai bawah ya.
Scarlett Peeling So Good
Pertama kali gunakan Scarlett Peeling So Good, produk eksfoliasi dari Scarlett yang cocok untuk semua jenis kulit termasuk kulit sensitif. Produk ini mengandung hybrid exfoliator yaitu chemical exfo (AHA, BHA, PHA), dan physical exfo (soft gel) sehingga dapat mengangkat sel kulit mati secara maksimal.
Selain itu juga ada Gluconolactone 0.05% untuk menghidrasi kulit sampai 90% dan memberikan antioksidan yang kuat pada kulit. Kandungan lainnya adalah Galatomyces yang dapat mengontrol kadar sebum pada kulit berminyak, mencegah jerawat, dan menyamarkan pori-pori. Juga ada Bilberry, Centella Asiatica, dan Aloe Vera untuk menyejukkan kulit, mencegah iritasi, dan menjaga kelembapannya. Peeling So Good ini dapat mengangkat sel kulit mati dan minyak dalam hitungan detik, kulit pun terlihat cerah, halus, dan glowing dalam sekali pemakaian.
Cara pemakaiannya itu mudah sekali. Oleskan gel Peeling So Good ini ke seluruh wajah yang sudah dibersihkan, lalu pijat wajah dengan lembut. Kemudian bersihkan dengan air. Teksturnya itu gel berwarna putih bening dengan wangi yang lembut. Setelah pemakaian, saya merasakan kulit jadi bersih seketika bebas minyak dan bercahaya. Bisa terlihat di foto before after di bawah ini ya. Ini adalah foto saat saya baru sekali menggunakannya, karena langsung saya review. Jadi kelihatan kan hasilnya.
Tidak ada efek samping setelah menggunakannya. Kulit terasa sejuk dan segar. Rekomen banget nih buat yang kulitnya sensitif, karena ini aman digunakan. Ini isinya 100 ml dengan tutup tube, yang lebih hemat digunakan. Berhubung kulit saya normal, maka saya bisa menggunakannya kurang lebih 3x seminggu.
Scarlett 7x Ceramide Moisturizer
Setelah melakukan eksfoliasi kulit dengan Peeling So Good, selanjutnya oleskan 7x Ceramide Moisturizer ini. Moisturizer yang satu ini bukan hanya berfungsi untuk melembapkan tapi juga memperbaiki skin barrier karena mengandung 7x Ceramide. Selain itu juga memiliki kandungan Acetyl Hexapeptide-8 yang membuat kulit lebih kencang dan mulus sehingga menghambat munculnya garis halus dengan penggunaan selama 3 minggu.
Kandungan lainnya adalah 4D Hyaluric Acid yang bekerja maksimal hingga lapisan kulit terdalam. Aqua Peptide Glownya akan membantu mencerahkan kulit dan membuatnya menjadi lebih plumpy dengan merangsang produksi kolagen. Plus ada Green Caviar untuk menjaga kekenyalan kulit. Moisturizer ini cocok untuk semua jenis kulit dan bisa menjadi base makeup untuk makeup yang lebih sempurna dan tidak pecah.
Kemasannya ukuran 20 gram yang cukup besar nih, jadi bisa dipakai lama. Teksturnya cair dan berwarna putih susu. Dilengkapi untuk mengambilnya, sehingga moisturizer ini bisa terjaga higienitasnya. Setelah dioleskan ke wajah, rasanya enak sekali karena langsung menyerap dan tidak lengket. Ringan di wajah, tidak berminyak tetapi kulit tetap lembap. Wanginya juga netral dan tidak menyengat. Nyaman deh menggunakannya. Rekomendasi extra nourishing daily moisturizer yang bisa sekaligus melindungi skin barrier nih. Jangan lupa gunakan moisturier ini setelah peeling untuk mengembalikan kelembapan kulit.
Kedua produk ini sudah BPOM dan untuk moisturizernya juga sudah halal MUI. Dari kemasannya juga dijamil aman karena ada segel hologramnya. Jangan diterima kalau tidak ada segelnya ya. Hasil pemakaiannya bisa terlihat di foto before afternya itu ya. Hasilnya mungkin akan berbeda-beda pada setiap orang.
Harga tiap produknya Rp 75.000 dan jangan sampai membeli produk palsu ya. Untuk mengeccek keasliannya, klik link di sini https://verify.scarlettwhitening.com dan untuk membeli produk yang pasti asli klik di sini https://linktr.ee/scarlett_whitening.
Baru tauuuu Scarlett ada peelingnya skr 😄👍. Aku mau beli ah. Aku suka Mbaa peeling yg bentuknya gel gini. Biasanya kalo pake peeling aku juga pilih yg gel. LBH cocok buat kulitku yg sensitif. Cuma aku pakenya seminggu sekali sih, Krn ya itu, sangat sensitif. Tapi harusnya Scarlett cocok sih di aku
ReplyDeletedulu aku berpikir kalau peeling nggak perlu perlu banget, ternyata perlu juga ya buat eksfoliasi sel kulit mati dan supaya kulit jadi segar gitu.
ReplyDeleteSekarang sudah ada yang praktis yaitu dengan peeling gel, enak banget ini ga perlu repot mencampur sama air
Scarlett Whitening emang juara sih. Aku masih pingin nyobain sunscreennya karena udah cocok sama rangkaian skincare mereka. Aku pakai yang buat brightly ever after gitu. Ditambah peeling buat eksfoliasi makin cucok kali ya.
ReplyDeletemakin banyak ya sekarang produk Scarleet sudah ada peelingnya segala, wah penasaran pengen cobain produknya niy mba Leyla, kebetulan beberapa teman sudah pada pakai ini katanya bagus banget angkat kulit mati
ReplyDeleteKulit sehat pasnya dambaan setiap perempuan ya, Mbak. Makanya merawat sangat perlu dengan produk kecantikan yang sesuai. Soalnya kan, jenis kulit setiap orang berbeda. Jadi sebelumnya harus dites dulu. Kalau produkknya cocok, hasilnya pasti maksimal. Kulit tidak hanya sehat, tapi juga aman.
ReplyDeleteProduk Scarlett makin beragam aja nih. Makin memudahkan perempuan yang peduli dengan perawatan kulit.
ReplyDeleteScarlett Peeling sama 7x Ceramide Moisturizer skincre paket komplit ya, Mbak. Aku masih pake yg creamnya yg brightening nih, penasaran pengen coba juga yg varian ini, hehe..
ReplyDeleteWuih makin lengkap nih produknya Scarlett. Ntar deh pas keluar mampir ke gerai Scarlett yang depat rumah sini. Pengen coba peeling-nya kebetulan peelingku udah habis
ReplyDeletekandungan ceramide sekarang kayaknya jadi primadona ya di berbagai produk skincare baik lokal ataupun non lokal. pengen juga nih saya nyobain moisturizer dari scarlett ini
ReplyDeleteWahh asyik keknya, baru kmrn ngobrolin sama temenku soal Scarlett yang mau bawa Exo ke Indo ini, apalagi skrg ada peelingnya nih, huhu.. pengen nyobaaa
ReplyDeleteProduk-produk scinkare dari Scarlett makin lengkap, jadi mupeng ingin nyoba peeling dan ceramide moisturizernya, untuk kulit wajah dewasa ini yaa. Meluncur ke off storenya.
ReplyDeletepeeling di rumah bukan lagi sekadar impian ini, bisa banget bareng Scarlett.
ReplyDeleteApalagi memang kulit wajah perlu rutin ya peeling ini, biar lebih terawat
waaa Scarlett makin lengkap aja produknya, jadi pengen nyobain deh buat peeling jadi makin rajin skincarean pasti
ReplyDeleteAku jg selalu testing2 nih pake produk satu ke produk lainnya. Apalagi kulitku agak sensitif. Jd ga bs sembarangan pake produk rekomen org. Hrs dicoba sendiri dl baru percaya. Aku mau coha produk ini deh. Penasaran bgt ama hasilnya. Glowinggg.
ReplyDeleteLagi pengen coba yang Peeling gel Scarlett nih. Soalnya aku pakai beberapa produk peeling kurang greget hasilnya
ReplyDeleteMau coba mau coba...
ReplyDeleteBisa dipakai oleh semua jenis kulit mah tentu saja tidak bikin kita khawatir ya. Semoga saja nih produk Scarlett ini cocok juga di saya
Sangat setuju memang kulit yang masih bagus sehat terlihat di usia yang tak lagi muda,,,tapi semua itu butuh perawatan sejak dini...kalau saya dulu sejak masuk 1 SMP rajin bersihin muka dan pakai sunblok.
ReplyDeleteMemiliki kulit sehat dambaan semua insan mbak. Tapinetap harus hati-hati dalam memilih produk yang tepat, cocok dengan kondisi kulita kita, dan pastinya memilih produk yang asli
ReplyDeleteLirik produk peeling-nya Scarlett bikin teringat kalau aku sudah kehabisan produk peeling dan cukup lama nggak kubeli lagi. Kadang aku merasa nggak nyaman sama sesi eksfoliasi gini. Kalau kuperhatikan dari tipe skincare peeling punya Scarlett, rasanya bentuknya bakalan tetap nyaman selama dilakukan pemijatan pelan lembut di kulit nih. Huum, jadi mau coba juga.
ReplyDeleteIni produk baru Scarlett yaa, baru tau yang ini. Produk Scarlett memang bagus yaa, saya cocok pakai produknya Scarlett
ReplyDeletebiasanya memang saya juga agak selektif pilih2 produk kak.. kudu yang cocok banget ama wajah karena kalau ngga cocok sedikit gitu bisa jerawatan. repot deh
ReplyDeleteProduk scarlett memang udah terbukti juara. Aku salah satu pemakainya dan suka karena cocok.
ReplyDeleteya ampun, produk scarlett sekarang makin bervariasi yaaa. mantap nih terus berinovasi dengan perkembangan skincare sekarang. aku baru mau nyobain sunscreennya, eh sekarang udah ada Scarlett Peeling So Good jugaaa, wah auto belinya sekaligus nih
ReplyDeleteIh senang banget sekarang Scarlett udah banyak jenis moisturizernya ya Kak. Ada yang 7 Ceramide jug ini pasti mantul banget buat dipakai perawatan wajah. OTW masukin ke keranjang belanja
ReplyDeleteHasilnya nyata ya, kulitnya kelihatan sehat, lembab mbak, jadi ingin coba juga, saya baru tahu lo kalau scarlett ada peelingnya juga
ReplyDeleteSuka banget sama Scarlett Peelingnya, ngaruh sih. Habis pakai, kulit wajah berasa lebih bersih. Kalau moisturizernya aku belum nyobain, kepo sih...heheh
ReplyDelete