Sunday, January 14, 2018

Tips Olah Biskuit Bayi 6 Bulan Jadi Menu Pendamping ASI yang Menarik



Semua orang tua pastilah ingin segala sesuatu yang terbaik bagi anaknya. Salah satu hal penting adalah dalam hal makanan dimana orang tua pasti selalu memilih makanan yang bernutrisi tinggi untuk si kecil. 


Untuk bayi, makanan yang paling cocok untuk dirinya adalah ASI. Namun seiring dengan pertumbuhan si kecil, tentunya ASI saja tidak cukup sehingga dibutuhkan makanan pendamping ASI. Dalam hal ini beberapa makanan yang biasa dipilih diantaranya mulai dari sayur, buah, bubur bayi hingga biskuit bayi 6 bulan .

Momen memberikan makanan lain kepada si kecil ini kadang menjadi momen yang amat dinanti oleh para Ibu. Hal ini lantaran kreativitas Ibu akan menjadikan anak kian lahap makan sehingga menjadikan menunya tidak membosankan. Memberikan sayur rebus, buah potong hingga bubur bayi biasa saja tentu kadang membuat bayi bosan. Di saat seperti inilah orang tua wajib kreatif dan aktif mencari alternatif menu lainnya.

Jika Anda punya biskuit bayi 6 bulan di rumah, maka Anda bisa mengkreasikannya jadi beberapa menu menarik berikut ini:

Pie biskuit ubi
Yang pertama adalah dengan pie biskuit ubi di mana sesuai untuk anak usia 6 sampai 12 bulan. Untuk bahannya pun amat mudah mulai dari biskuit bayi, ubi jalar, margarin dan juga telur. Cara membuatnya sangat mudah, berikut ini prosesnya:


  • Pertama hancurkan dulu biskuit bayi sampai halus. 
  • Selanjutnya kukus ubi sampai matang dan tumbuk sampai halus.
  • Mulai mencairkan margarin dan campur biskuit hancur tadi dengan margarin cair lalu cetak ke dalam mangkuk alumunium foil. Anda bisa memasukkannya ke lemari pendingin sampai 20 menit atau sampai pie tersebut crunchy.
  • Jika sudah, keluarkan pie biskuit tadi dan masukkan ubi yang sudah dihaluskan ke dalamnya lalu tekan sampai padat.
  • Ambil kuning telur dan oleh di bagian atas pie dan panggang memakai oven sampai matang.


Menu ini sangat sehat karena buatan sendiri dan menggunakan bahan alami di sekitar Anda. Bayi Anda pun akan belajar mengunyah dengan lebih baik menggunakan tekstur dari pie ini.

Bubur labu kuning biskuit
Selanjutnya ada juga menu berbentuk bubur yang tak biasa. Kadang memberi bayi dengan bubur instan yang ada di pasaran tentu membosankan. Bayi pun juga seringkali menolak menu ini karena saking bosannya dengan menu serupa. Oleh karena itu, buatkan dirinya menu lain yang lebih lezat misalnya bubur labu kuning biskuit yang bisa diberikan pada bayi usia 4 sampai 6 bulan dengan bahan berupa labu kuning, biskuit bayi, air dan susu formula atau ASI. Cara membuatnya sederhana yaitu:


  • Rebus labu kuning dengan air bersih sampai matang dan lunak lalu sisihkan sampai labu dingin.
  • Selanjutnya hancurkan biskuit bayi sampai halus lalu campur dengan buah labu tadi yang juga dihancurkan dan campur keduanya.
  • Jika sudah tercampur rata, tambahkan ASI atau susu formula secukupnya hingga bubur lunak. Jika memang kurang halus, Anda bisa memanfaatkan blender atau food processor sehingga bubur teksturnya lembut.


Itulah beberapa pilihan menu kreatif yang bisa disajikan untuk makanan pendamping ASI pada bayi. Masih banyak lagi menu lain yang bisa dibuat dari biskuit bayi 6 bulan sesuai kreativitas. Jadi pastikan punya stok biskuit bayi yang cukup dan hanya beli di situs belanja online dimana harganya murah dan berkualitas.

5 comments:

  1. harus kreatid ya kalo punya anak yang makan MPASI

    ReplyDelete
  2. Bisa dicoba nih :D Apalagi michan suka biskuit ^^

    ReplyDelete
  3. Kreatif ya mbak, biar si kecil gak bosan

    ReplyDelete
  4. wah kalau punya bayi lagi cobain ah hehe... sekarang bikin MPASI lebih mudah ya

    ReplyDelete
  5. Kreatif sekali, Mbak..anak usia 6-1 tahun kadang masih susah2 gampang makannya..jadi ide menarik, nih :)

    ReplyDelete

Terima kasih atas komentarnya.
Mohon gunakan kata-kata yang sopan dan santun yaaa.....

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...