Saturday, June 29, 2019

Cara Mencari Lowongan Kerja yang Benar


Bekerja merupakan kebutuhan setiap orang, karena dengan bekerja itulah kita bisa mendapatkan penghasilan. Kita bisa menciptakan pekerjaan sendiri ataupun mencari lowongan kerja di tempat lain. Biasanya, para lulusan baru akan mencari lowongan kerja di perusahaan-perusahaan untuk menambah pengalaman bekerja, memperluas jejaring, maupun mengembangkan karir. Sebagai orang yang pernah bekerja di beberapa perusahaan, saya juga mengalami masa-masa mencari lowongan kerja.



Namun, berhati-hatilah ketika mencari lowongan kerja karena banyak oknum yang memanfaatkan para pelamar kerja untuk menipu. Berikut ini adalah cara mencari lowongan kerja yang benar, sebagian diantaranya berdasarkan pengalaman saya sendiri:

Informasi dari Teman
Pekerjaan pertama yang saya dapatkan berasal dari informasi seorang teman yang sudah lebih dulu bekerja di perusahaan tersebut. Saat itu di tempatnya bekerja sedang membutuhkan seorang pekerja pengganti untuk rekannya yang sedang cuti. Informasi ini akurat. Ketika saya datangi perusahaannya memang sedang membutuhkan pekerja pengganti. Meskipun awalnya hanya bekerja untuk 3 bulan, ternyata saya itu bisa membuka peluang bekerja di tempat lain.

Untuk menambah pertemanan, kita harus memperluas pergaulan. Teman-teman itu bisa kita dapatkan saat di sekolah dulu maupun melalui media sosial. Bahkan, teman saya yang memberikan informasi lowongan kerja itu juga saya kenal di media sosial. Kami sering berbincang akrab, sampai akhirnya dia menginformasikan mengenai lowongan kerja di perusahaannya. Intinya, jadilah orang yang mudah bergaul supaya mudah mendapatkan teman dan informasi lowongan kerja. Sebaiknya hanya mempercayai teman yang sudah kita kenal dengan baik.

Media Sosial
Media Sosial juga menjadi tempat untuk mencari lowongan kerja, tetapi kita harus pandai-pandai memilihnya. Sesuaikan lowongan kerja tersebut dengan latar belakang pendidikan dan keahlian yang kita miliki. Telusuri juga akun orang atau perusahaan yang menginformasikan tentang lowongan kerja tersebut agar kita tidak tertipu. Pastikan alamat dan nomor teleponnya benar. Perusahaan yang profesional juga menggunakan domain web yang berbayar, bukan gratisan. Selain itu, hati-hati jika perusahaan tersebut meminta sejumlah uang untuk melamar pekerjaan. Kita mencari lowongan kerja untuk mendapatkan uang, bukan untuk mengeluarkan uang.

Koran atau Majalah
Dulu saya juga mencari lowongan kerja di koran atau majalah. Saat ini, keberadaan koran dan majalah sudah berkurang tapi bukan berarti hilang. Kita masih bisa mencari lowongan kerja di koran dan majalah. Tetap dibutuhkan kehati-hatian saat memilihnya, karena ada saja yang tidak sesuai dengan kebutuhan kita. Perhatikan dengan benar kriteria dan syarat yang diinginkan. Selidiki juga alamat dan nomor telepon penyedia lowongan kerja, bisa dengan meneleponnya atau mencari informasinya di internet.

Job Fair
Di beberapa kota sering diadakan Job Fair. Kita bisa mencari lowongan kerja di Job Fair. Biasanya, kita harus sudah membawa CV untuk melamar kerja dan nantinya diletakkan di booth perusahaan yang mencari kerja. Ada juga yang cukup mengunggah CV di situs job fairnya.  Di Job Fair ini, kita bisa langsung melihat profil perusahaannya sehingga tidak tertipu. Jika beruntung, kita bisa mendapatkan pekerjaan yang cocok. Tentunya dibutuhkan ongkos transportasi untuk datang ke Job Fair.  Kita juga perlu tenaga lebih untuk berkeliling ke seluruh arena Job Fair demi menemukan lowongan kerja yang sesuai.

Situs Lowongan Kerja
Cara mencari lowongan kerja yang benar lainnya adalah melalui Situs Lowongan Kerja yang terpercaya. Salah satunya di www.glints.com. Nantinya kita tinggal mendaftar di situs tersebut, kemudian memilih kategori pekerjaan yang diinginkan atau sesuai dengan latar belakang pendidikan kita. Di antaranya ada Administrative, Business Development/ Sales, Consulting, Data Science, Education, dan lain-lain. Menariknya, situs ini menyediakan informasi lengkap mengenai perusahaan dan lowongan kerja yang diinginkan. Bahkan ada  informasi gaji yang akan diperoleh pula.

Cara mendaftarnya cukup melalui akun Facebook, Linkedin, atau Email. Setelah menemukan lowongan kerja yang sesuai dari segi kriteria, lokasi, dan gaji yang diiinginkan, kita tinggal mengklik tombol “Apply.” Jika perusahaan tersebut tertarik kepada kita,  tentunya nanti kita akan dihubungi untuk melakukan tahap selanjutnya. Demikian cara mencari lowongan kerja yang benar. Semoga mendapatkan pekerjaan yang sesuai ya. 




7 comments:

  1. terkadang disitus glints pun bisa disusupi spam penipuan sih bun. harus diingat musti waspada di era teknologi sekarang. penipuan memiliki caranya tersendiri untuk memikat pelamar kerja pemula

    ReplyDelete
  2. aku paling hindarin bawa lamaran ke job fair. soalnya rame dan kbnyk lowongannya jd sales. klo di palembang sih..

    ReplyDelete
  3. Yap skarang nyari lowongan terbantu banget karena bisa digital ya. Dulu ya semopat cari lowongan kerja di koran koran juga sih mba :)

    ReplyDelete
  4. Aku suka cari lewat situs.. tp kita jg di tuntut untuk sangat berhati2 karena ada pengiklan loker dari sumber yg tidak terpercaya.. jd selalu di bantu Googling supaya tidak salah jalan

    ReplyDelete
  5. Biasanya aku suka nyari melalui situs dan emang harus di cek juga sih infonya bener atau gak. Apalagi kalau lowker dari perusahaan2 besar rentan penipuan dr oknum ga bertanggung jawab

    ReplyDelete
  6. Bener banget infonya memang harus benar-benar terpercaya juga jadi bisa lebih hati-hati biar terhindar dari penipuan dan oknum yang tidak bertanggung jawab ya

    ReplyDelete
  7. Pas jaman-jaman riweuh daftar lowongan kerja, segala kemungkinan di tempuh.
    Sampai punya buku planning khusus nempelin info loker dari koran dan catatan dari info loker di kampus-kampus.
    Hhehe...karena jamanku dulu belum banyak internet seperti saat ini.
    Jadi apa-apa masih manual infonya.

    Alhamdulillah..
    Sekarang sudah serba digital, jadi lebih mudah mendapatkan informasi.

    ReplyDelete

Terima kasih atas komentarnya.
Mohon gunakan kata-kata yang sopan dan santun yaaa.....

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...